Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kabar Gembira, Seluruh Pasien Covid-19 Di Kabupaten Merauke Telah Sembuh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Jumat, 19 Juni 2020, 11:40 WIB
Kabar Gembira, Seluruh Pasien Covid-19 Di Kabupaten Merauke Telah Sembuh
Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Merauke, Frederikus Gebze, bersama Plt Kepala Dinkes, dr Nevile Muskita/RMOLPapua
rmol news logo Usaha dan kerja keras seluruh pihak baik Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Merauke, tenaga medis, dan seluruh masyarakat membuahkan hasil. Merauke kini masuk zona hijau alias bebas dari virus Covid-19.

Sebelumya sempat tersisa satu pasien positif Covid-19. Namun, menurut data Satgas Covid-19 Kabupaten Merauke per Kamis (18/6), yang bersangkutan sudah dinyatakan negatif. Sehingga tak ada lagi pasien positif Covid-19 yang masih dalam perawatan.

Saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLPapua, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merauke, dr. Nevile Muskita, membenarkan hal tersebut.

“Ya jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Merauke sudah nol atau tidak ada,” katanya, Kamis (18/6).

Tak hanya itu, saat ini pun tak ada penambahan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kabupaten Merauke.

Namun, meski jumlah pasien positif Covid-19 sudah tidak ada, diketahui masih ada 29 Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang masih harus tetap jadi perhatian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA