Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sosialisasi Protokol Kesehatan Gencar Dilakukan Di Paloh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Senin, 10 Agustus 2020, 03:24 WIB
Sosialisasi Protokol Kesehatan Gencar Dilakukan Di Paloh
Sosialisasi protokol kesehatan di Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas/RMOLKalbar
rmol news logo Sosialisasi pendisiplinan protokol kesehatan terus dilakukan kepada masyarakat dalam menghadapi adaptasi kebiasaan baru di Desa Nibung, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas.

Sebelumnya diawali apel pengecekan oleh ketua Tim Penanganan Covid-19 Kecamatan di halaman Kantor Camat Paloh yang terdiri dari TNI-Polri, BPBD, Satpol PP dan petugas kesehatan.

Saat pengecekan pasukan, Camat Paloh Ir. Sofiandi menyampaikan, kegiatan sosialisasi dan edukasi penegakkan disiplin kepatuhan kepada masyarakat dalam rangka penerapan protokol kesehatan untuk membiasakan dalam adaptasi kebiasaan baru di wilayah kecamatan paloh.

“Hal ini dapat menjadi suatu referensi bagi masyarakat dalam konteks mengantisipasi penyebaran Virus Corona di pedesaan,” ujarnya dilansir Kantor Berita RMOLKalbar, Minggu (9/8).

Pada kesempatan yang sama, Danramil 1208-08/Paloh Mayor Inf Sartono mengatakan, Koramil akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan siap membantu serta memberikan masukan kepada dalam upaya percepatan penanganan wabah Covid-19.

Selanjut Sartono mengatakan, pada kegiatan pendisiplinan lebih dititikberatkan di tempat keramaian, seperti pasar dan penyebrangan feri. Hal ini bertujuan agar bagaimana masyarakat faham menghadapi adaptasi kebiasaan baru.

“Kegiatan sosialisasi ini kedepan bisa dilanjutkan secara rutin oleh Tim Penanganan Covid-19 di wilayah Kecamatan dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA