Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gelar Rakor, Doni Monardo: Jangan Kendor, Vaksin Terbaik Adalah Protokol Kesehatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Selasa, 10 November 2020, 14:33 WIB
Gelar Rakor, Doni Monardo: Jangan Kendor, Vaksin Terbaik Adalah Protokol Kesehatan
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Doni Monardo (kiri) didampingi Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Abdul Rakhman Baso/Ist
rmol news logo Pemerintah daerah diminta terus memutus mata rantai penularan Covid-19 melalui upaya pencegahan. Sebab hingga saat ini, tidak ada yang tahu berakhirnya wabah virus corona.

Hal tersebut disampaikan Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Doni Monardo sesuai arahan Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu terkait penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

“Jangan kendor. Kita tidak tahu Covid-19 ini kapan akan berakhir. Vaksinnya pun masih dalam proses,” ujar Doni Monardo dalam rapat koordinasi (Rakor) Penanganan Covid-19 bersama jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah di Palu, Selasa (10/11).

Ia menjelaskan, 'vaksin' terbaik untuk saat ini adalah protokol kesehatan, yakni dengan menjaga jarak aman, mencuci tangan dengan sabun, dan memakai masker.

“Vaksin terbaik itu adalah protokol kesehatan,” tegas Doni.

Dalam kesempatan tersebut, Doni juga mengingatkan agar penanganan Covid-19 dapat lebih ditingkatkan. Seperti di Provinsi Sulawesi Tengah, meski penanganan corona tergolong bagus, namun tingkat fatality rate-nya masih harus mendapat perhatian khusus dan antisipasi.

“Kita cukup bergembira bahwa penanganannya termasuk pada kategori bagus, namun masih terdapatnya korban jiwa ini yang perlu kita pikirkan ke depan bagaimana supaya korban jiwa ini bisa seminimal mungkin,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA