Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pasien Covid-19 Di Lampung Bertambah 63 Kasus

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Rabu, 18 November 2020, 15:29 WIB
Pasien Covid-19 Di Lampung Bertambah 63 Kasus
Data harian Covid-19 di Lampung 18 November 2020/RMOLLampung
rmol news logo Ada penambahan kasus Covid-19 di Provinsi Lampung. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Rabu (18/11) setidaknya ada 63 kasus baru Covid-19, sehingga total keseluruhan sebanyak 2.905 kasus.

Diberitakan Kantor Berita RMOLLampung, penambahan 63 kasus ini terdiri dari 8 kabupaten/kota, yakni Bandarlampung 25 kasus, Lampung Selatan 7 kasus, Metro 17 kasus, Pringsewu 7 kasus.

Lalu Lampung Tengah 4 kasus, Mesuji 1 kasus, Tanggamus 1 kasus, Pesawaran 1 kasus. Kemudian dari 63 kasus positif ada 20 kasus bergejala dan 43 kasus tidak bergejala.

Selain itu, terdapat juga penambahan kasus suspek sebanyak 58 kasus, kontak erat 152 kasus, dan pelaku perjalanan 158 kasus. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA