Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

3.506 Orang Masih Dirawat Di RSD Wisma Atlet Kemayoran, Mayoritas PMI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 02 Februari 2021, 12:42 WIB
3.506 Orang Masih Dirawat Di RSD Wisma Atlet Kemayoran, Mayoritas PMI
Ilustrasi pasien Covid-19 yang dievakuasi ke rumah sakit/Net
rmol news logo Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Utara, masih menampung ribuan pasien Covid-19. Namun, mayoritas di antaranya merupakan Pekerja Migran Indonesia (PMI)

Kepala Penerangan Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian menerangkan, secara kumulatif jumlah pasien yang masih dirawat di Wisma Atlet Kemayoran mengalami pengurangan.

"Pasien rawat inap sekarang ada 3.506 orang yang teridiri dari 1.804 pria dan 1.702 wanita. Angka itu berkurang 10 orang dari semula 3.516 orang," ujar Aris Mudian dalam siran pers yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (2/2).

Jumlah tersebut, lanjut Aris Mudian, diisi oleh mayoritas Pekerja Migran Indonesia (PMI), yang merupakan pasien pindahan dari Wisma Pedemangan sebanyak 1.933 dan 423 PMI yang datang dari bulan Juli hingga Agustus 2020 lalu.

"Total PMI yang dirawat di RSDC Wisma Atlet ada 2.356 orang," sambung Aris Mudian.

Secara akumulasi, jumlah orang yang pernah terdaftar sebagai pasien Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran mulai tanggal 23 Maret 2020 hingga hari ini sudah 56.235 orang.

"Pasien yang keluar 52.729 orang dengan rincian 600 orang dirujuk ke rumah sakit lain, pasien sembu 52.067 orang dan meninggal 62 orang," demikian Aris Mudian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA