Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wagub DKI Akan Periksa Vaksinasi Tanah Abang Yang Diduga Diselewengkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 07 Maret 2021, 23:17 WIB
Wagub DKI Akan Periksa Vaksinasi Tanah Abang Yang Diduga Diselewengkan
Proses vaksinasi bagi pedagang Pasar Tanah Abang, Jakarta/Net
rmol news logo Hingga saat ini belum ada laporan dugaan penyalahgunaan vaksinasi Pasar Tabag Abang yang masuk ke meja Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria terkait adanya aduan pegadang di Tanah Abang kesulitan mengikuti program vaksinasi di pasar tersebut.

Bahkan ada pula informasi yang menyebutkan bahwa banyak warga yang mengikuti vaksinasi namun bukan merupakan pedagang di Pasar Tanah Abang.

"Sejauh ini saya belum terima laporan," kata Wagub Ariza diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Minggu (7/3).

Kendati demikian, pihaknya akan melakukan evaluasi apabila terjadi penyalahgunaan proses vaksinasi yang diperuntukkan bagi pedagang pasar tersebut.

"Kalau nanti ditemukan bukan pedagang pasar nanti akan dievaluasi, kita akan periksa lebih lanjut apa memang terjadi orang-orang yang bukan pedagang pasar, menyusup umpamanya masuk dan sebagainya," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA