Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Jabar, IDI Mulai Dirikan Tenda Darurat Di RS, Termasuk Vaksinasi Booster

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Jumat, 25 Juni 2021, 18:24 WIB
Di Jabar, IDI Mulai Dirikan Tenda Darurat Di RS, Termasuk Vaksinasi Booster
Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Jawa Barat, Eka Mulyana/Repro
rmol news logo Beberapa rumah sakit di wilayah Jawa Barat sudah mulai mendirikan tenda darurat untuk mengantisipasi warga yang membutuhkan penanganan medis akibat terserang Covid-19.

"Pasien membludak sehingga tenda-tenda darurat didirikan sekitar rumah sakit (RS). Kami upayakan kebutuhan vaksinasi booster untuk para dokter yang menangani pasien Covid-19," kata Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Jawa Barat, Eka Mulyana saat webinar bertajuk 'Tim Mitigasi PB IDI dan Media Terkait Situasi Terkini Pandemi dan Perlindungan Dokter di Indonesia', Jumat (25/6).

IDI Jabar juga terus melakukan komunikasi intensif dengan Pemprov Jawa Barat dalam rangka memberikan informasi terkini, sekaligus mitigasi di Tanah Parahiyangan.

"Kita terus komunikasi dengan Pemprov Jabar," tandasnya.

Turut hadir dalam diskusi daring yang diselenggarakan oleh Tim Mitigasi PB IDI tersebut beberapa Ketua IDI dari berbagai daerah antara lain, Wakil Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dr. Moh. Adib Khumaidi, IDI Jawa Tengah, IDI Jogjakarta, dan IDI Kudus. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA