Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Setahun Lebih Perang Lawan Pandemi, 325 Perawat Gugur Akibat Terpapar Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Sabtu, 26 Juni 2021, 19:43 WIB
Setahun Lebih Perang Lawan Pandemi, 325 Perawat Gugur Akibat Terpapar Covid-19
Tenaga kesehatan tengah menyuntikan vaksin kepada masyarakat/GaleriRMOL
rmol news logo Ketua Umum Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Harif Fadhillah menyampaikan, selama kurang lebih 15 bulan Indonesia bertempur melawan pandemi, 325 perawat dinyatakan gugur akibat terpapar Covid-19.

"Sudah 325 perawat meninggal. Mereka dinyatakan (terpapar) Covid-19," kata Harif dalam diskusi Polemik MNC Trijaya bertajuk Covid Gawat Darurat, Sabtu (26/6).

Lonjakan Covid-19, belakangan terakhir ini, kata Harif membuat rumah sakit rujukan Covid-19 nyaris penuh. Sementara  jumlah tenaga kesehatan dan fasilitas kesehatan di rumah sakit terbatas. Kondisi tersebut membuat perawat kewalahan dan kelelahan.

"Kalau minggu ini teman-teman kami merasakan kelelahan fisik dan mental. Mental ini bukan karena tekanan luar tapi lihat pasien antre. Petugas kesehatan ini menjadi empati dan dibawa ke pemikiran mendalam, jadi beban mental," ujarnya.

Sejalan dengan kenaikan kasus positif, kematian Covid-19 juga meningkat tajam pada minggu ini. Ada lima provinsi yang menyumbang kasus kematian akibat Covid-19 terbanyak, empat di antaranya berada di Pulau Jawa.

Yaitu, DKI Jakarta naik sebesar 200 kasus, Jawa Tengah naik 96 kasus, Jawa Timur naik 79 kasus, Jawa Barat naik 73 kasus dan Lampung naik 72 kasus.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA