Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pasien Covid Pertama Di India Dinyatakan Positif Lagi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 15 Juli 2021, 11:39 WIB
Pasien Covid Pertama Di India Dinyatakan Positif Lagi
Ilustrasi/Net
rmol news logo Pasien virus corona kemungkinan masih bisa terinfeksi lagi. Hal itu dialami oleh seorang pasien pertama Covid-19 di India.

Mahasiswa kedokteran berusia 21 tahun yang berasal dari negara bagian Kerala India itu dinyatakan positif Covid-19 untuk kedua kalinya.

Seorang pejabat medis melaporkan kepada kepada AFP, pada Rabu (14/7), bahwa wanita yang sedang menempuh pendidikan di Wuhan, China, itu tidak memiliki gejala. Ia dinyatakan positif setelah melakukan pemeriksaan menjelang perjalanannya ke New Delhi.

Setelah dites positif ia pun mengisolasi diri di rumahnya dan terus berhubungan dengan pihak medis yang memantau perkembangannya.

Pasien itu termasuk di antara mahasiswa kedokteran India yang melarikan diri dari Wuhan pada awal pandemi di Januari 2020, setelah virus pertama kali muncul di kota China.

Ketika tiba di India, dia mengalami gejala ringan dan dinyatakan positif pada 30 Januari, menjadi pasien Covid-19 pertama di India.

India sejak itu telah mengumpulkan hampir 31 juta kasus dan menderita lebih dari 410.000 kematian, banyak di antaranya dalam gelombang dahsyat yang melanda pada bulan April dan Mei.

Si mahasiswa mengaku bahwa dia belum divaksinasi karena menunggu untuk melihat versi mana yang akan disetujui oleh China untuk dia kembali ke negara itu.

Sekitar 14.500 kasus dilaporkan di Kerala pada Rabu, dari 43.000 secara nasional,  dan pihak berwenang telah mengumumkan penguncian mulai akhir pekan ini dalam upaya untuk menghentikan penyebaran. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA