Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

NACA: 150 Ribu Anak di Nigeria Idap HIV/AIDS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 25 November 2021, 15:11 WIB
NACA: 150 Ribu Anak di Nigeria Idap HIV/AIDS
Ilustrasi/Net
rmol news logo Sekitar 150 ribu anak di Nigeria dinyatakan mengidap AIDS yang disebabkan oleh Human Immunodeficiency Virus (HIV), dengan hanya 80 ribu di antaranya yang mendapatkan pengobatan rutin.

Angka tersebut dimuat dalam laporan National Agency for the Control of AIDS (NACA), seperti dikutip Anadolu Agency, Kamis (25/11).

Sementara secara keseluruhan, ada sekitar 1.629.427 orang di Nigeria yang hidup dengan HIV. Sekitar 90 persen di antaranya sudah mengetahui status HIV mereka, dan 96 persen dalam pengobatan.

Berbicara dalam sebuah upacara untuk memperingati Hari AIDS pada Rabu (24/11), Direktur Jenderal NACA Gambo Aliyu mengatakan Nigeria telah membuat kemajuan yang signifikan dalam upaya memerangi HIV/AIDS selama beberapa tahun terakhir.

Dia mengatakan, kalibrasi ulang epidemi HIV menunjukkan penurunan yang signifikan dalam prevalensi HIV dari 5,8 persen pada 2001 menjadi 1,3 persen pada 2018.

Data global sendiri menunjukkan, sekitar 38 juta orang saat ini hidup dengan HIV, sementara jutaan telah meninggal.

Aliyu menyesalkan banyaknya orang yang hidup dengan HIV atau berisiko terinfeksi HIV, masih tidak memiliki akses ke pencegahan, pengobatan dan perawatan, dan masih belum ada obat yang diketahui untuk menyembuhkan HIV. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA